Progres Penerbitan Smart - SMART CAMPZ
Headlines News :

Resource

Home » , » Progres Penerbitan Smart

Progres Penerbitan Smart

Written By blogsmartcampz on May 16, 2009 | 1:58:00 PM

Smart pertama kali disebar di kampus STKIP PERSIS Pajagalan Bandung pada bulan Januari 2008 sebagai edisi pertama yang sesuai dengan tanggal berdirinya. Di edisi pertama ini smart hanyalah sebuah buletin kampus yang susunan redaksionalnya hanya terdiri dari divisi HUMAS dan Publikasi BEM STKIP PERSIS seperti yang tertera di atas, dengan mengemas beberapa tulisan seperti berita kampus, puisi, laporan wawancara, resensi, dan main artikel. Pada edisi kedua buletin smart menambah lagi kolom-kolom khusus seperti science, tips, anekdot, dan iklan. Di edisi ketiga barulah ada orang-orang baru yang direkrut dalam penggarapannya karena akan berevolusi menjadi sebuah majalah kampus. Dan susunan redaksionalnya pun berubah menjadi:

Ketua Umum : Deri Fikri Fauzi (Ketua BEM 2007-2008)
Pemimpin Redaksi : Nella Nurlaela
Keuangan : Ai Ferawati
Staf Redaksi : Ramdan Setiadi, Sujud Mustika Perkasa, Fitriyani Nurfhadillah, dan Raisa Pebriawati
Lay-out : Raisa Pebriawati dan Oki Ilman Nafian
Marketting : Muslim Kamil dan Fauzan Abdillah Rasyid

Majalah pertama yang terbit di edisi ketiga pada bulan April 2008, mengemas beberapa rubrik yaitu: Cover, sapa crew, surat pembaca, berita kampus, obrolan tentang tema, kolom bahasa Inggris, puisi, momentum pendidikan, liputan acara, artikel umum, resensi, dan tips.

Edisi ke empat adalah menjadi edisi pamungkas pada masa kepemimpinan Deri Fikri Fauzi sebagai ketua BEM (2007-2008) dan Nella Nurlaela sebagai Pemimpin Redaksi yang terbit pada bulan Agustus 2008. Di edisi kali ini smart baru mengangkat satu tema khusus yang dikemas dengan membahas satu tema tersebut. Susunan redaksionalnyapun kembali berubah karena struktur BEM mengalami Reshufle pada Tasykilnya khususnya divisi HUMAS dan Publikasi yang saat itu dipegang oleh Nella Nurlaela, Ramdan Setiadi, Ishsan Asyaparudin, dan Ai Ferawati. Adapun susunan redaksional pada edisi ini yaitu:

Ketua Umum : Deri Fikri Fauzi (Ketua BEM 2007-2008)
Pemimpin Redaksi : Nella Nurlaela
Sekretaris Redaksi : Raisa Pebriawati
Staf Redaksi : Ishsan Asyaparudin
Lay-out : Oki Ilman Nafian
Marketting : Ramdan Setiadi dan Fauzan Abdillah Rasyid

Banyak kendala yang kami alami pada edisi pamungkas ini karena keinginan kami untuk menampilkan yang terbaik di edisi yang pamungkas. Dengan cover yang berwarna (sesuai dengan keinginan para pembaca) dan isi yang mengemas rubrik-rubrik yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa dua jurusan STKIP PERSIS. Edisi ini juga berhasil beredar baik itu internal dan eksternal (Santri-santri Pesantren PERSIS) dengan bantuan terbesar hingga melibatkan staf STKIP PERSIS dalam penyebarannya.
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Recent Readers

Advertise

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. SMART CAMPZ - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template