Sekali Lagi Tentang Valentine’s Day - SMART CAMPZ
Headlines News :

Resource

Home » » Sekali Lagi Tentang Valentine’s Day

Sekali Lagi Tentang Valentine’s Day

Written By blogsmartcampz on March 3, 2009 | 1:08:00 AM

Edisi kali ini smart mengangkat tema tentang valentine’s day. Sebagai umat muslim selayaknya kita harus saling mengingatkan sesama muslim karena dikhawatirkan terbawa arus tanpa mengetahui bahwasanya persoalan ini sebenarnya menyangkut aspek prinsipil bagi umat Islam.

Setelah menyimak berbagai sejarah lahirnya valentine’s day yang multiverse mengenai asal muasal hari yang kini diperingati oleh sebagian orang sebagai “Hari Kasih sayang”. Namun, ketepatan dari versi-versi tersebut dapat kita lihat dalam Encyclopedia of Britannica, yang mana penanggalan 14 Pebruari sebagai hari valentine itu diambil dari nama pendeta Nashrani (Martyr) yakni Saint Valentine yang meninggal tepat pada tanggal 14 pebruari 269 M yang dikenal sebagai pendeta yang baik hati dan mengagungkan prinsip cinta dan kasih sayang, menginginkan perdamaian dan cinta menyebar keseluruh dunia.

Perayaan valentine’s day dewasa ini benar-benar dijadikan komoditas bagi dunia bisnis dan hiburan yang disetting di tempat-tempat yang banyak pengunjungnya seperti mall, café, restoran, hotel, dan lain-lain untuk memeriahkan moment Valentine’s Day di bulan Pebruari (konon kabarnya bulan kawinnya burung-burung). Suasana yang disetting serba pink di café dan restoran-restoran dengan alunan lagu dan musik beraliran mellow slow padahal sebelumnya memakai aliran musik R&B, Hip-Hop, dan Heavy Metal. Serta adanya menu khusus pada saat malam valentine seperti minuman bersoda lambang hati, puding cokelat cinta, dan makanan pencuci mulut lainnya yang serba cinta.

Para remaja adalah sasaran utama secara potensial untuk dijadikan konsumen. Paket candle light dinner super istimewadibuat khusus untuk sepasang kekasih, lengkap dengan suasana romantis yang tercipta sempurna. Para remaja yang cenderung mudah terpengaruh seakan-akan harus segera booking tempat dan merogoh kocek yang lebih banyak, demi menempati kursi yang limited edition dimoment valentine yang hanya satu hari saja. Tak sedikit para remaja yang parno, karena takut dibilang nggak gaul dan High Quality JOMBLO jika tidak turut serta merayakan valentine.

Dari aspek sejarah diketahui bahwa valentine’s day sudah menjadi bagian sakral bagi mereka sampai Gereja Khatolok menetapkan sebagai hari yang agung. Dengan demikian, hal ini sudah temasuk kedalam Aqidah dan ibadah mereka. Dan yang lebih parah lagi dalam moment ini dijadikan ajang free love dan free sex.

Sekedar mengingatkan “Demi diriku yang ada pada kekuasaan-Nya, kalian akan benar-benar mengikuti perilaku orang-orang sebelum kalian setapak demi setapak, sehasta demi sehasta, sampai jika kalian diajak masuk lubang sempit, maka kalian akan mengikutinya. Apakah yang dimaksud itu Yahudi dan Nashrani ya Rasul? Rasul menjawab: ya, siapa lagi”.

Founding father kita, Presiden pertama RI Ir. Soekarno pernah menegaskan satu akronim Jangan Sekali-kali Melupakan sejaraH (JAS MERAH) menandakan bahwa sejarah itu sangat vital, urgensi, mengetahui dan memahami sejarah bisa kita kembangkan dalam mencari solusi setiap dari setiap permasalahan dan peristiwa-peristiwa yang terjadi.

Oleh karenanya, melihat dari background history bahwa munculnya valentine’s day jelas merupakan sebuah culture yang dibangun oleh meraka kaum Nashrani untuk dijadikan sebuah momentum pada hari yang dirayakan dan disakralkan sebagai peringatan valentine pada 14 Pebruari. Haruskah kita ikut serta merayakannya? Saya yakin semua sudah mengerti. Sekarang apakah kita mampu mengatasi dan memberantasnya. Valentine’s day!!
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Recent Readers

Advertise

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. SMART CAMPZ - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template